Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang ASEAN Cup 2024, Bek Vietnam Akui Tim-tim Asia Tenggara Semakin Kuat

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 24 November 2024 | 21:44 WIB
Bek Timnas Vietnam, Do Duy Manh (kanan), menjalani sesi latihan bersama rekan-rekannya di Korea Selatan.
VFF.ORG.VN
Bek Timnas Vietnam, Do Duy Manh (kanan), menjalani sesi latihan bersama rekan-rekannya di Korea Selatan.

SUPERBALL.ID - Bek Timnas Vietnam, Do Duy Manh, berbagi tentang kemajuan sepak bola Asia Tenggara serta situasi pemusatan latihan di Korea Selatan.

Timnas Vietnam tengah menjalani pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan sejak Sabtu (23/11/2024).

Adapun TC tersebut digelar sebagai bagian dari persiapan menjelang ASEAN Cup 2024 akhir tahun ini.

Sesi latihan hari kedua tim asuhan Kim Sang-sik itu digelar di Smart AirDome Gyeong Ju pada Minggu (24/11/2024).

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Vietnam Latih Fisik di Stadion Atap Tertutup Tercanggih di Korea Selatan

Sebelum menjalani latihan, bek Do Duy Manh berbagi tentang situasi tim selama di Negeri Ginseng.

Duy Manh mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya harus beradaptasi dengan cuaca dingin.

Namun, ia menilai Korea Selatan adalah tempat latihan yang tepat untuk timnya menjelang ASEAN Cup 2024.

"Sebagai pemain profesional, kami harus beradaptasi dengan lingkungan latihan atau kompetisi apa pun."

"Kami belajar beradaptasi secepat mungkin."


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Laodong.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X