Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maarten Paes Blak-blakan Suka Duka Jadi Kiper Timnas Indonesia ke Influencer Belanda

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 7 Desember 2024 | 08:25 WIB
Maarten Paes blak-blakan suka duka jadi kiper Timnas Indonesia ke influencer Belanda.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Maarten Paes blak-blakan suka duka jadi kiper Timnas Indonesia ke influencer Belanda.

SUPERBALL.ID - Penjaga gawang FC Dallas, Maarten Paes, blak-blakan suka duka menjadi kiper Timnas Indonesia, rasakan pengalaman luar biasa bersama skuad Garuda.

Pengalaman menjadi kiper Timnas Indonesia ini dibeberkan Maarten Paes dalam wawancara bersama salah satu influencer asal Belanda, Noah Zeeuw.

Momen ini terjadi saat Maarten Paes bertemu Noah Zeeuw ketika berada di Jakarta, beragam kisah yang dialami kiper kelahiran Nijmegen itu terkuak.

Berawal dari keputusan Maarten Paes berpindah kewarganegaraan dari Belanda ke Indonesia demi dapat membela tim nasional skuad Garuda.

Kemudian pengalaman bermain bersama Timnas Indonesia yang menurutnya sangat luar biasa, hingga masalah yang harus dihadapinya.

Seperti yang diketahui bersama bahwa salah satu alasan Paes memilih Indonesia karena sang nenek yang lahir di Pare, Kediri.

Tepat sebelum sang nenek meninggal, Paes menerima tawaran dan hal itu dinilai menjadi kenangan istimewa untuk mendiang neneknya.

"Sudah berlangsung beberapa tahun yang lalu," kata Maarten Paes.

"Nenek saya lahir di sini. Ya, di Pare, Kediri. Akhir tahun lalu saya menerima telepon sebelum nenek saya meninggal dunia."

Baca Juga: Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas Indonesia Kehilangan Banyak Pemain Naturalisasi: Korban Strategi Erick Thohir!


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X