Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil ASEAN Cup 2024 - Dua Blunder Kiper Berujung Petaka, Kamboja Takluk di Markas Singapura

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 11 Desember 2024 | 20:00 WIB
Dua pemain Timnas Singapura, Faris Ramli (kanan) dan Shawan Anuar, merayakan gol ke gawang Timnas Kamboja.
X.COM/ASEANUTDFC
Dua pemain Timnas Singapura, Faris Ramli (kanan) dan Shawan Anuar, merayakan gol ke gawang Timnas Kamboja.

SUPERBALL.ID - Timnas Singapura berhasil meraih poin penuh kala menjamu Timnas Kamboja pada matchday kedua Grup A ASEAN Cup 2024.

Pertandingan kedua tim berlangsung di Stadion Nasional Singapura, Kallang, Rabu (11/12/2024) malam WIB.

Ini merupakan pertandingan pertama bagi tim tuan rumah setelah tidak bermain pada matchday pertama.

Di sisi lain, ini menjadi laga kedua bagi Kamboja usai menahan imbang Malaysia 2-2 pada laga pertama.

Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Vietnam Diminta Mulai Cari Cara Antisipasi Lemparan Pratama Arhan

Hasil imbang tersebut membuat Kamboja berada dalam kepercayaan diri tinggi dalam lawatan mereka ke Singapura.

Kamboja bahkan nyaris membuka keunggulan pada menit ketujuh lewat tembakan jarak jauh Yudai Ogawa.

Namun, kiper Singapura Izwan Mahbud melakukan penyelamatan gemilang untuk mencegah gawangnya kebobolan.

Meski tampil cukup baik di awal laga, Kamboja harus kecolongan lebih dulu saat laga baru berjalan sembilan menit.

Kiper Kamboja, Vireak Dara, melakukan kesalahan fatal ketika menerima umpan mudah dari rekan setimnya.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X