SUPERBALL.ID - Pertandingan antara Timnas Malaysia dan Timnas Singapura pada laga pamungkas Grup A ASEAN Cup 2024 menjanjikan skenario yang menarik, setidaknya bagi bek Harimau Malaya Dominic Tan.
Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Jumat (20/12/2024) malam WIB.
Laga itu akan menjadi momen spesial bagi Dominic Tan karena bek tengah tersebut lahir di Singapura dan mengawali karier mudanya di Singapore Sports School sebelum bergabung dengan Harimau Muda C pada 2014.
Menjelang bentrokan melawan Singapura, bek berusia 27 tahun itu mengaku sangat menantikan laga ini.
Ia bertekad memberikan yang terbaik untuk membawa Harimau Malaya meraih kemenangan.
Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Nasib Timnas Malaysia di Tepi Jurang, Ini Reaksi Safee Sali
"Laga melawan Singapura merupakan laga yang sangat saya nanti-nantikan," ujar Dominic Tan dalam konferensi pers jelang pertandingan.
"Ini melibatkan rivalitas yang kuat antara kedua tim, jadi kita lihat saja bagaimana laga nanti."
"Ini juga pertandingan penting bagi kedua tim, tetapi yang penting kami memberikan yang terbaik untuk negara."
"Kami harus percaya dan memberikan 100 persen dalam pertandingan di depan pendukung sendiri untuk meraih kemenangan."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Bharian.com.my |