SUPERBALL.ID - Perekrutan pertama Ruben Amorim sebagai pelatih kepala Manchester United dilakukan setelah klub tersebut dilaporkan telah mengamankan kesepakatan untuk bintang Paraguay, Diego Leon.
Seperti diketahui, Amorim resmi menjai pelatih baru Man United menggantikan Erik ten Hag yang dipecat pada November lalu.
Hadirnya Amorim diharapkan mampu membalikkan keadaan di Man United dengan membentuk kembali skuad pada jendela transfer Januari mendatang.
Setan Merah kabarnya ingin merekrut striker baru bulan depan.
Selain itu, Man United juga dikaitkan dengan sejumlah bek kiri, termasuk Milos Kerkez dari Bournemouth.
Man United kini bisa mendatangkan bek kiri, setelah pemain muda berbakat Cerro Porteno berusia 17 tahun, Leon, menandatangani semua dokumen untuk bergabung ke Old Trafford pada Juli 2025.
Demikian menurut laporan dari pakar transfer Fabrizio Romano.
Baca Juga: Paul Pogba Beri Petunjuk soal Klub Berikutnya Usai Dikaitkan dengan Man United
Fabrizio Romano melaporkan bahwa bintang muda Leon siap bergabung ke Man United dengan biaya awal 3 juta pound, dan tambahan senilai 3 juta pound.
Perekrutan ini mirip dengan kesepakatan yang diamankan Chelsea untuk Estevao Willian.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar