SUPERBALL.ID - PSSI masih terus berusaha menambah kedalaman skuad Timnas Indonesia dengan menaturalisasi pemain-pemain keturunan Indonesia.
Adapun kedua pemain yang dimaksud adalah Ole Romeny dan Jairo Riedewald.
Dibandingkan dengan Riedewald, Romeny menjadi pemain yang diharapkan akan segera merampungkan proses naturalisasinya.
Terlebih pemain anyar Oxford United itu telah berjabat tangan dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir sejak November lalu.
Sementara untuk Reidewald, Erick mengaku sedang melakukan pendekatan dengan gelandang Royal Antwerp itu.
"Kami juga sedang melakukan pendekatan untuk Jairo Riedewald gabung ke Timnas Indonesia," kata Erick Thohir.
Sementara itu, sejumlah media Belanda membenarkan bahwa Riedewald sedang dikaitkan dengan Timnas Indonesia.
VoetbalPrimeur melaporkan bahwa PSSI sedang sibuk dengan kemungkinan proses naturalisasi Riedewald.
Media tersebut melaporkan langkah pertama dalam proses naturalisasi sang pemain terjadi pada bulan September.
VoetbalPrimeur menilai pemain berusia 28 tahun itu bisa menjadi aset penting bagi Timnas Indonesia.
"PSSI sedang sibuk dengan kemungkinan proses naturalisasi pemain Royal Antwerp FC Jairo Riedewald," tulis VoetbalPrimeur.
"Sumber melaporkan hal ini kepada VoetbalPrimeur, setelah situs web ini melaporkan langkah pertama dalam proses ini pada bulan September."
"Mantan pemain Ajax dan Crystal Palace ini memiliki akar Indonesia melalui neneknya."
Baca Juga: Publik Korea Selatan Sebut Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia Tak Masuk Akal
"Ia pun sempat mempunyai pilihan untuk memilih Suriname, namun preferensinya tampaknya lebih tertuju pada Indonesia."
"Riedewald yang mengawali kariernya di Ajax dan bertahun-tahun membela Crystal Palace bisa menjadi aset penting bagi timnas Indonesia," tambahnya.
Jika berhasil mendapatkan Riedewald, pengaruh pemain-pemain keturunan Belanda akan semakin besar di Timnas Indonesia.
Sebelumnya, Timnas Indonesia sudah memiliki banyak pemain keturunan Belanda.
Riedewald telah bermain sebanyak tiga kali untuk Timnas Belanda di Kualifikasi Piala Eropa pada 2015 silam.
Meski begitu, pemain berpostur 182 cm itu masih diperbolehkan oleh membela tim nasional lain sesuai aturan FIFA.
VoetbalPrimeur menilai kehadiran Riedewald bisa memperbesar peluang Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
"Dengan kemungkinan naturalisasi Riedewald, impian Indonesia untuk debut di Piala Dunia tampaknya semakin dekat."
"Kini tinggal menunggu apakah formalitas tersebut bisa diselesaikan agar mantan pemain Ajax itu bisa berkontribusi pada babak bersejarah sepak bola Indonesia," tulis VoetbalPrimeur.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | voetbalprimeur.nl |
Komentar