Insiden itu terjadi tepatnya saat Supachok Sarachat mencetak gol dan membuat Thailand unggul 2-1 atas Vietnam.
Ketika laga berjalan kurang lebih satu jam, kiper Vietnam Nguyen Dinh Triue membuang bola supaya rekan setimnya yakni Nguyen Hoang Duc, yang sedang terbaring di lapangan, segera mendapatkan perawatan.
Lalu saat wasit mengizinkan pertandingan dilanjutkan, para pemain Vietnam percaya bahwa Thailand akan mengembalikan bola kepada mereka sebagai sikap fair play.
Namun ternyata, usai melakukan lemparan ke dalam, Supachok Sarachat justru melancarkan sepakan keras jarak jauh yang tidak mampu dijangkau kiper Vietnam dan berbuah gol.
Melihat kejadian tersebut, para pemain Vietnam pun langsung bergegas melakukan protes kepada sang wasit asal Korea Selatan, Ko Hyung-Jin.
Protes yang dilakukan skuad Vietnam membuat pertandingan terhenti cukup lama (lebih dari 10 menit).
Di momen tersebut, banyak pihak yang percaya bahwa sang wasit telah meminta Thailand untuk membiarkan pemain Vietnam mencetak gol 'gratis' sebagai wujud fair play.
Mendengar kabar tersebut, Kim Sang-sik langsung membantahnya.
"Wasit tidak menyarankan tim Thailand untuk membiarkan tim Vietnam mencetak gol," ungkap pelatih Kim Sang-sik.
"Ia hanya mengatakan kepada saya bahwa posisinya adalah ia tidak dapat menyarankan tim Thailand untuk membiarkan tim Vietnam mencetak gol dan menilai bahwa itu (gol Supachok) adalah gol yang sah."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Danviet.vn |
Komentar