Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

David Vs Goliath, Sederet Bintang Timnas Malaysia Dipaksa Bungkam PSM Makassar

By Taufik Batubara - Rabu, 22 Januari 2025 | 13:58 WIB
Bintang Timnas Malaysia Safawi Rasid (ketiga dari kiri) kembali memperkuat Terengganu untuk menghadapi PSM Makassar dalam ASEAN Club Championship 2024-2025 dengan target menang.
MAJORITI.COM.MY
Bintang Timnas Malaysia Safawi Rasid (ketiga dari kiri) kembali memperkuat Terengganu untuk menghadapi PSM Makassar dalam ASEAN Club Championship 2024-2025 dengan target menang.

SUPERBALL.ID - Sejumlah bintang Timnas Malaysia yang tergabung di Terengganu menghadapi tugas sangat berat melawan PSM Makassar.

Terengganu akan menjamu PSM Makassar dalam lanjutan Grup A Kejuaraan Klub ASEAN di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Kuala Terengganu, Rabu (22/1/2025) pukul 20.00 WIB.

Media Malaysia, The Star, menyamakan duel ASEAN Club Championship 2024-2025 itu dengan pertarungan David versus Goliath.

Terengganu, yang berharap pada keajaiban untuk mencapai semifinal, harus mengalahkan klub kuat Indonesia tersebut agar tetap memiliki peluang.

Itu akan menjadi tantangan berat bagi Pelatih Terengganu Badrul Afzan Razali dan para pemainnya karena PSM Makassar tetap tak terkalahkan dalam turnamen ini.

PSM saat ini memimpin klasemen Grup A dengan 7 poin.

Bagi PSM, kemenangan atas Terengganu akan makin mendekatkannya ke semifinal.

Lawan terakhir PSM di Grup A adalah Dong A Thanh Hoa di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 5 Februari.

Sebaliknya, setelah tiga pertandingan, Terengganu hanya berhasil mengumpulkan 4 poin.

Hasil itu menempatkan mereka di peringkat keempat klasemen, di belakang Thanh Hoa dari Vietnam dan BG Pathum United dari Thailand, yang sama-sama mengoleksi 5 poin.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Thestar.com.my, Majoriti.com.my
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X