Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Agen Park Hang-seo Malu Umbar Borok Pemain Vietnam yang Bikin Gagal di Liga Korea

By Eko Isdiyanto - Selasa, 4 Februari 2025 | 09:05 WIB
Penyerang Timnas Vietnam dan Seoul E-Land, Nguyen Van Toan (kanan).
THANHNIEN.VN
Penyerang Timnas Vietnam dan Seoul E-Land, Nguyen Van Toan (kanan).

SUPERBALL.ID - Agen Park Hang-seo, Lee Dong-jun, mengungkap penyebab sejumlah pemain Vietnam yang berakhir dengan kegagalan saat abroad di Liga Korea.

Penyebab itu diungkap Lee Dong-jun saat berbicara mengenai kemungkinan pemain Vietnam abroad lagi ke Liga Korea Selatan.

Sejumlah pemain Vietnam khususnya yang masuk ke tim nasional sempat mencoba peruntungan di kompetisi sepak bola Negeri Gingseng.

Di antaranya seperti Nguyen Chong Phuong dan Nguyen Van Toan, tetapi para pemain ini bisa dikatakan menuai kegagalan.

Chong Phuong sempat bermain di Incheon United selama lima bulan medio Februari hingga Jui 2025 sebagai pemain pinjaman dari HAGL FC.

Dalam tempo waktu singkat itu, Chong Phuong mendapat delapan kali kesempatan bermain dengan total 357 menit bermain dan koleksi satu kartu kuning.

Kemudian Nguyen Van Toan, ditransfer ke Seoul E-Land pada Januari 2023, bertahan hingga September sebelum kembali ke Vietnam lagi.

Selama berkarier di Liga Korea, Van Toan hanya mendapat sembilan kali kesempatan bermain tanpa mencetak satu pun gol maupun asis.

Kedua pemain ini contoh gagalnya pemain abroad Vietnam di Liga Korea, lantas apa yang menyebabkan mereka bernasib seperti itu?

Baca Juga: Kagum Jay Idzes Diincar Juventus, Media Vietnam: Pemain Seperti Ini Nggak Bakal Main di Piala AFF

Lee Dong-jun mencoba menjawabnya, agen Park Hang-seo ini segan untuk menyebut kualitas pemain Vietnam kurang untuk bermain di Liga Korea.

Ia hanya menyebut bahwa para pemain tersebut tidak memiliki banyak waktu untuk beradaptasi, di samping klub Liga Korea belum siap menyambut mereka.

"Secara emosional, pemain seperti Cong Phuong dan Van Toan dapat mencoba lagi," kata Lee Dong-jun seperti dikutip SuperBall.id dari Soha.vn.

"Atau wajah-wajah baru dapat dengan berani mengetuk pintu klub K.League dan berhasil, yang akan menjadi hal yang hebat."

"Pemain yang pernah bermain di Korea seperti Van Toan, Cong Phuong, Xuan Truong, apakah mereka tidak punya kualitas?"

"Tidak, mereka semua memiliki kemampuan yang bagus dan kompetitif. Mereka dihubungkan oleh saya untuk dibawa ke K.League."

"Masalah terbesar bagi para pemain ini adalah mereka kekurangan waktu untuk beradaptasi, dan tim K.League belum benar-benar siap untuk menyambut pemain Asia Tenggara."

Lee Dong-jun mengaku tidak ingin mengkritik pemain mana pun, namun cenderung 'menyalahkan' Liga Korea yang belum siap menerima pemain Vietnam.

Baca Juga: Masuk Grup Mudah, Vietnam Ketar-ketir dengan Tantangan Serius Malaysia di Kualifikasi Piala Asia

Pesan bijak dari agen Park Hang-seo untuk Federasi Vietnam, agar bisa membentuk lingkungan profesional dan mencetak pemain yang lebih berkualitas.

"Saya tidak mengkritik individu mana pun, hanya saja kita kurang siap," kata Lee Dong-jun lagi.

"Tentu saja, waktu tidak menunggu siapa pun, ini adalah lingkungan profesional."

"Pokoknya, dengan semua pengalaman itu, menurutku itu semua sangat berarti buat mereka."

"Saya yakin bahwa dalam 3 tahun, pemain Vietnam akan sukses di K.League," pungkasnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn, SuperBall.id
Komentar (1)
kayak liga kelas dunia aja lohh...

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X