Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Skuad Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2025, Ada 3 Pemain Abroad

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 4 Februari 2025 | 19:43 WIB
Skuad Timnas U-20 Indonesia pada laga terakhir Seoul Earth On Us Cup 2024 melawan Timnas U-20 Korea Selatan di Mokdong Stadium, Seoul, pada Minggu (1/9/2024).
X.COM/TIMNASINDONESIA
Skuad Timnas U-20 Indonesia pada laga terakhir Seoul Earth On Us Cup 2024 melawan Timnas U-20 Korea Selatan di Mokdong Stadium, Seoul, pada Minggu (1/9/2024).

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, resmi merilis daftar 23 pemain untuk memperkuat timnya di Piala Asia U-20 2025.

Daftar tersebut diumumkan melalui akun Instagram resmi Timnas Indonesia pada Selasa (4/2/2025) malam WIB.

Dari nama-nama yang dipanggil, sebagian besar merupakan pemain yang bermain di babak kualifikasi.

Di posisi penjaga gawang, Ikram Al Giffari dan Fitrah Maulana Ridwan masih menjadi andalan.

Baca Juga: Ini Tekad Duo Timnas U-20 Indonesia Usai Proses Naturalisasinya Disetujui DPR RI

Sementara itu, I Wayan Wiguna menggantikan posisi Rifky Tofani yang sebelumnya dipanggil untuk kualifikasi.

Di lini pertahanan, tercatat ada tujuh pemain dari skuad sebelumnya yang dipertahankan oleh Indra Sjafri.

Mereka adalah Dony Tri Pamungkas, Iqbal Gwijangge, Alfharezzi Buffon, M. Mufli, Kadek Arel, Rizdjar Nurviat dan Sulthan Zaky.

Dua nama baru yang dipanggil adalah Achmad Zidan dan Fava Sheva, sementara Meshaal Hamzah dicoret.

Di lini tengah, Indra Sjafri memanggil lima pemain yaitu Toni Firmansyah, Aditya Warman, Fandi Bagus, Welber Jardim, dan Evandra Florasta.

Tiga nama pertama juga masuk dalam skuad Timnas U-20 Indonesia di babak kualifikasi.

Sementara Jens Raven, Muhammad Ragil, Marselinus Ama Ola, dan Arlyansyah Abdulmanan masih menjadi pilihan.

Aulia Rahman dan Jehan Pahlevi menjadi dua nama baru yang sebelumnya tidak dipanggil di babak kualifikasi.

Welber Jardim, Marselinus Ama Ola, dan Jens Raven menjadi tiga pemain abroad yang dipanggil Indra Sjafri.

Piala Asia U-20 2025 dijadwalkan berlangsung pada 12 Februari hingga 1 Maret di Shenzen, China.

Pada ajang tersebut, Timnas U-20 Indonesia tergabung di Grup C bersama Uzbekistan, Iran, dan Yaman.

Tim Merah-Putih akan memulai kiprah di ajang tersebut dengan menghadapi Iran pada 13 Februari.

Setelahnya, Indonesia akan melawan Uzbekistan pada 16 Februari sebelum bersua Yaman tiga hari kemudian.

Piala Asia U-20 2025 juga sekaligus akan menjadi ajang kualifikasi untuk Piala Dunia U-20 2025 di Chile.

Nantinya, empat tim terbaik di turnamen akan menjadi wakil Asia di Piala Dunia U-20 2025 pada September mendatang.

Baca Juga: Kembali Gabung di Bawah Komando Indra Sjafri, Si Kurus Ungkap Tugas Utamanya Bersama Timnas U-20 Indonesia

DAFTAR SKUAD TIMNAS U-20 INDONESIA DI PIALA ASIA U-20 2025

Kiper

Ikram Al Giffari (Semen Padang)
I Wayan Wiguna (Bali United)
Fitrah M Ridwan (Persib Bandung)

Bek

Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)
Iqbal Gwijangge (Barito Putera)
Alfharezzi Buffon (Borneo FC)
Achmad Zidan (PSS Sleman)
M Mufli (PSM Makassar)
Kadek Arel (Bali United)
Sulthan Zaky (PSM Makassar)
Rizdjar Nurviat (Borneo FC)
Fava Sheva (PSPS Pekanbaru)

Gelandang

Fandi Bagus (Bhayangkara FC)
Toni Firmansyah (Persebaya Surabaya)
Aditya Warman (Persija Jakarta)
Welber Jardim (Sao Paulo)
Evandra Florasta (Bhayangkara FC)

Penyerang

Arlyansyah Abdulmanan (PSIM Yogyakarta)
Marselinus Ama Ola (UD Logrones)
Muhammad Ragil (Bhayangkara FC)
Jens Raven (FC Dordrecht)
Aulia Rahman (PSIS Semarang)
Jehan Pahlevi (Persiku)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Instagram.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X