Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Tidaknya Jairo Riedewald ke Timnas Indonesia Bukan Wewenang Pelatih

By Eko Isdiyanto - Minggu, 16 Februari 2025 | 10:12 WIB
Pemain Keturunan Indonesia, Jairo Riedewald.
CPFC.CO.UK
Pemain Keturunan Indonesia, Jairo Riedewald.

SUPERBALL.ID - Asisten pelatih Timnas Indonesia Denny Landzaat buka suara perihal gabung atau tidaknya Jairo Riedewald ke skuad Garuda.

Jairo Riedewald menjadi salah satu pemain keturunan yang diproyeksi membela Timnas Indonesia lewat jalur naturalisasi.

Kabar itu sudah lama mencuat tetapi realisasi terhadap proses naturalisasi Jairo Riedewald sampai saat ini belum ada.

Ia sempat disebut akan dinaturalisasi bersamaan dengan Ole Romeny dan dua pemain lainnya, Tim Geypens dan Dion Marxk.

Ketiga pemain ini resmi menyandang status Warga Negara Indonesia (WNI) setelah membacakan sumpah pada 8 Februari lalu.

Nyatanya, Jairo Riedewald tidak ada, Menpora Dito Ariotedjo sebelumnya menegaskan bahwa naturalisasi sang pemain belum masuk.

Menurutnya masih ada berkas yang belum diselesaikan, sehingga berkas tersebut belum diterima oleh Kemenpora.

"Jairo belum (masuk Kemenpora), belum. Jairo itu masalah berkas, menurut PSSI ada paperwork yang masih belum diselesaikan.

"Belum ke Kemenpora berkasnya," kata Dito Ariotedjo.

Baca Juga: Dokumen Naturalisasi Jairo Riedewald Belum Lengkap, Batal Bela Timnas Indonesia Saat Hadapi Australia?


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : voetbalprimeur.nl, SuperBall.id

Komentar (1)
klo gt team pelatih yg digadang2 bantu et u narik pemain diaspora ternyata isapan jempol sj y,,,,,

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X