Isco benar-benar menjadi pahlawan tim setelah mencetak gol kedua lewat eksekusi penalti pada menit ke-77.
Sementara tuan rumah, sebenarnya mereka berhasil memperkecil kedudukan menjadi 1-2 lewat gol Borja Mayoral pada menit ke-82.
Sayangnya tidak ada lagi gol yang tercipta hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan berbunyi.
Itu menjadi alarm besar untuk Antony agar tidak terlalu 'songong' saat kembali menemukan performanya sejak bergabung Real Betis.
Sejak kepergiannya dari Old Trafford, Antony sudah bermain dalam empat laga bersama Real Betis di Liga Spanyol.
Pria kelahiran 24 Februari itu berhasil mencetak dua gol dan dua asis, termasuk salah satunya di laga melawan Getafe.
Sayangnya, tepat di hari ulang tahunnya yang ke-25, Antony justru memberikan kesan buruk terhadap performanya yang ciamik.
Antony pun harus absen di laga selanjutnya melawan Real Madrid sebagai tuan rumah di Stadion Benito Villamarin.
Baca Juga: Liga Inggris - Antony Jadi Bukti Anyar Man United Tak Pandai Gali Potensi Pemain
Pertandingan ini digelar pada Minggu (2/3/2025), tentu menjadi pukulan telak untuk Real Betis di laga sulit.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |