SUPERBALL.ID - Ragnar Oratmangoen membeberkan rahasia dirinya tetap bugar saat bertanding saat berpuasa di bulan Ramadan.
Penggawa Timnas Indonesia, yakni Ragnar Oratmangoen kini masih disibukkan dengan pertandingan bersama klubnya.
Untuk saat ini, pemain berusia 26 tahun itu tengah berseragam FCV Dender yang merupakan klub asal Belgia.
Baru-baru ini, ia juga turun bermain pada laga pekan ke-28 Liga Belgia melawan Union Saint-Gilloise.
Pada laga tersebut, Ragnar bermain selama 46 menit saja.
Ia ditarik keluar pada awal babak kedua dan digantikan oleh Mohamed Berte.
Sayangnya, Dender takluk dari sang tuan rumah dengan skor telak 1-4.
Menariknya, Ragnar bermain sambil menjalankan ibadah puasa pada laga tersebut.
Pemain keturunan Indonesia-Belanda tersebut mengakui bahwa ibadah puasa bisa menjadi sulit untuk pekerjaannya.
Baca Juga: Masih Muda, Calon Pemain Timnas Indonesia Mimpi Main di Klub Liga Inggris
Editor | : | M Hadi Fathoni |