SUPERBALL.ID - Gelandang Timnas Indonesia Thom Haye berikan kesan terhadap para pemain keturunan naturalisasi baru skuad Garuda, khususnya dari Belanda.
Timnas Indonesia kedatangan empat pemain keturunan baru jelang berlaga di lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Empat pemain keturunan ini tiga di antaranya berasal dari Belanda, yakni Ole Romeny, Dean James dan Joey Pelupessy.
Sementara satu pemain keturunan lainnya berasal dari Italia, sosok lawas yang lama dikaitkan dengan Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi.
Bicara soal pemain keturunan baru dari Belanda, Thom Haye mengaku mengenal mereka tetapi tidak secara pribadi, hanya profesional dalam sepak bola.
Meski begitu, Thom Haye mengagumi para pemain tersebut, memiliki kualitas dan akan berdampak pada kekuatan Timnas Indonesia.
Thom Haye pun mengaku sudah tidak sabar untuk bermain dengan para pemain tersebut di Timnas Indonesia.
"Saya mengenal mereka, tapi tidak secara pribadi, tapi tentu saja," kata Thom Haye dilansir dari kanal YouTube The Haye Way.
"Saya mengenal mereka sebagai pemain, sungguh indah bagi mereka. Saya tidak sabar untuk bertemu mereka."
Editor | : | Eko Isdiyanto |
Sumber | : | SuperBall.id |