Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Beberkan Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 hingga Risiko Pemecatan Patrick Kluivert

By Ragil Darmawan - Selasa, 18 Maret 2025 | 10:20 WIB
Pelatih baru timnas Indonesia, Patrick Kluivert saat diperkenalkan ke publik dalam konferensi pers di Hotel Mulia, Jakarta pada Minggu (12/1/2025).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih baru timnas Indonesia, Patrick Kluivert saat diperkenalkan ke publik dalam konferensi pers di Hotel Mulia, Jakarta pada Minggu (12/1/2025).

Enam tim tersebut akan dibagi menjadi dua grup yang berisikan 3 tim setiap grupnya.

Tim yang berhasil menjadi juara grup berhak tampil di Piala Dunia, sedangkan tim runner-up akan kembali bersaing hingga ke babak play-off.

Melihat situasi saat ini, Danviet merasa bahwa Timnas Indonesia masih berpeluang untuk mendapatkan tiket otomatis ke Piala Dunia 2026 dengan finis di posisi dua klasemen.

Namun, apabila skuad Garuda terlempar dari posisi empat besar klasemen Grup C, Kluivert berisiko kehilangan jabatannya sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia.

"Pendek kata, tim Indonesia masih punya kemampuan untuk bersaing memperebutkan posisi kedua Grup C babak kualifikasi ketiga," terang Danviet.

"Dalam kasus terburuk, mereka masih dapat bersaing untuk mendapatkan posisi empat teratas dalam tabel ini dan kemudian membuat perhitungan lebih lanjut."

"Jika Indonesia hanya finis di posisi ke-5 atau ke-6 klasemen Grup C, tentu saja mereka akan tersingkir dan itu bisa berujung pada pemecatan pelatih Kluivert dan staf kepelatihannya."

Menarik dinantikan, apakah Timnas Indonesia asuhan Kluivert mampu membuktikan kemampuannya dengan menyabet tiket Piala Dunia 2026.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Danviet.vn

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X