Ishii melakukan banyak pergantian pemain di babak kedua untuk menguji kemampuan anak-anak asuhnya.
Chanathip Songkrasin yang dikenal sebagai Messi Thailand baru ditampilkan pada menit ke-61.
Kemenangan ini menjadi modal positif bagi Thailand sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2027.
Baca Juga: Thailand Hadapi Skandal Besar, Pihak Federasi Dituding Jual Data Timnas ke Malaysia
Thailand dijadwalkan melakoni pertandingan pertama di Grup D melawan Sri Lanka.
Pertandingan kedua tim bakal berlangsung di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand, Selasa (25/3/2025).
Masatada Ishii berada di bawah tekanan menyusul hasil kurang memuaskan dalam dua turnamen terakhir.
Setelah tersingkir dari Kualifikasi Piala Dunia 2026, Thailand gagal mempertahankan gelar Piala AFF 2024.
Selain Sri Lanka, Thailand juga akan bersaing dengan dua tim lainnya yaitu Turkmenistan dan Taiwan.
Hanya juara grup yang berhak melaju ke putaran final menyusul 18 tim yang sudah lebih dulu lolos.
Secara peringkat, Thailand masih lebih baik dibandingkan dengan ketiga pesaingnya.
Oleh sebab itu, Thailand menjadi tim yang paling diunggulkan untuk melaju ke putaran final.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |