Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Prediksi China Bakal Bernasib Sama seperti Timnas Indonesia Lawan Australia

By Ragil Darmawan - Senin, 24 Maret 2025 | 13:39 WIB
Suasana pertandingan ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Timnas China melawan Timnas Australia.
CFA
Suasana pertandingan ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Timnas China melawan Timnas Australia.

SUPERBALL.ID - Publik Vietnam menyoroti pertandingan antara Timnas China melawan Timnas Australia dalam laga lanjutan Grup C putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Hangzhou, China, Selasa (25/3/2025) pukul 18.00 WIB.

Seperti diketahui, Australia baru-baru ini berhasil meraih kemenangan telak 5-1 saat menjamu Timnas Indonesia di Sydney.

Berkat kemenangan tersebut, Australia sukses mempertahankan posisinya di urutan dua klasemen Grup C dengan 10 poin dari tujuh laga yang dimainkan.

Namun, tim besutan Tony Popovic itu tidak bisa tidur nyenyak karena Arab Saudi semakin mendekatinya di posisi ke-3 dengan selisih satu poin yang sangat tipis.

Baca Juga: China Mulai Realistis, Fokus Sapu Bersih Lawan Timnas Indonesia dan Bahrain untuk Posisi 4 Besar

Sementara itu, China tampaknya telah kehilangan harapan untuk mewujudkan impian tampil di Piala Dunia 2026 setelah kalah 0-1 dari Arab Saudi di pertandingan terakhir.

Saat ini, mereka berada di dasar klasemen alias tim juru kunci dengan 6 poin.

Torehan poin yang sama sejatinya juga dimiliki oleh Timnas Indonesia (posisi 3) dan Bahrain (posisi 4).

Akan tetapi, Bahrain kalah selisih gol dari dua tim tersebut.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X