SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Indonesia berhasil menciptakan sejarah setelah memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Timnas U-17 Indonesia lolos ke turnamen tersebut usai melaju ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025.
Tim asuhan Nova Arianto itu lolos ke fase gugur sebagai juara Grup C dengan torehan 9 poin.
Di fase grup, skuad Garuda Asia berhasil mengalahkan Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.
Sayangnya, langkah Indonesia akhirnya terhenti di perempat final usai kalah telak 0-6 dari Korea Utara.
Namun, Indonesia tetap membuat sejarah dengan lolos Piala Dunia U-17 untuk kali pertama lewat jalur kualifikasi.
Keberhasilan Indonesia lolos ke Piala Dunia U-17 menuai komentar dari pelatih asal Malaysia, Raja Isa.
Menurutnya, pencapaian Indonesia saat ini merupakan hasil dari proses yang berlangsung cukup lama.
"Menurut saya ini hal yang biasa karena Indonesia dan Malaysia melalui proses yang sama."
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Youtube.com |