Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jalan ke Piala Dunia Dipersulit, Vietnam Marah ke Bos AFC Asal Bahrain

By Eko Isdiyanto - Selasa, 15 April 2025 | 23:03 WIB
Skuad timnas Vietnam di ASEAN Cup 2024.
VFF.ORG.VN
Skuad timnas Vietnam di ASEAN Cup 2024.

SUPERBALL.ID - Publik Vietnam mengecam pernyataan Presiden AFC, Shaikh Salman, perihal potensi bertambahnya kontestan Piala Dunia 2030.

Perkara ini dimulai oleh sikap Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL), melalui sang presiden, Alejandro Dominguez.

CONMEBOL resmi mengajukan proposal peningkatan jumlah kontestan di Piala Dunia 2030 menjadi 64 negara, dan FIFA telah menerima dokumennya.

Meski begitu, FIFA masih dalam tahap mempertimbangkan usulan tersebut, di samping memang tahun 2030 sangat istimewa untuk mereka.

Tahun 2030 menjadi tahun yang menandai adanya Piala Dunia dalam 100 tahun terakhir, karena itu juga digelar di tiga benua.

Spanyol, Portugal dan Maroko akan menjadi tuan rumah bersama, kemudian Argentina, Uruguay dan Paraguya juga demikian.

Piala Dunia 2030 akan menjadi festival sepak bola global, dan CONMEBOL menginginkan kontestan tak cuma 48, tetapi menjadi 64.

Hal itu tentu akan berdampak pada kuota Asia, dan diperkirakan wakil Asia bisa menjadi 12 tim, itu merupakan peluang besar Vietnam.

Sayangnya, asa Vietnam ini terhalang tembok besar dari bos AFC asal Bahrain, Sheikh Salman, yang berbeda pandangan.

Baca Juga: Media Vietnam Prediksi Nasib Ole Romeny di Oxford United: Terancam!


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : Soha.vn, SuperBall.id

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X