Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Kemungkinan Besar Tanpa Ramdani Lestaluhu Lawan Perseru

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 18 September 2017 | 14:50 WIB
Pelatih Persija Stefano Cugurra bersama Bruno Lopes menghadiri sesi jumpa pers di Stadion Patriot Bekasi, Senin (18/9/2017)
MOCHAMAD HARY PRASETYA/SUPERBALL.ID
Pelatih Persija Stefano Cugurra bersama Bruno Lopes menghadiri sesi jumpa pers di Stadion Patriot Bekasi, Senin (18/9/2017)

 Persija Jakarta kemungkinan besar tidak akan diperkuat Ramdani Lestaluhu saat menjamu Perseru Serui dalam pekan ke-25 Liga 1 2017 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (18/9/2017).

Ramdani harus menepi dikarenakan mengalami cedera pada bagian kakinya saat melawan Bali United pekan lalu. 
Pelatih Persija, Stefano Cugurra, tidak bisa memberikan informasi bagaimana kabar Ramdani seperti apa.
Ia meminta agar menanyakan langsung kepada dokter tim Persja terkait kabar terbaru dari pemain bernomor punggung 7 tersebut. 
Selain Ramdani, masih ada Reinaldo Elias da Costa yang dipastikan absen sampai akhir musim.
Sebenarnya ada satu nama lagi, yakni Novri Setiawan yang sudah absen di dua pertandingan melawan Mitra Kukar dan Bali United.
"Soal Ramdani lebih bagus coba tanya ke dokter tim, saya kurang tahu bagaimana kondisi dia saat ini, yang pasti masih cedera," ucap pelatih yang akrab disapa Teco tersebut, Senin (18/9/2017).
"Kalau Novri sudah mulai ikut berlatih dengan kami usai mengalami cedera di lututnya, dan saat ini kondisinya sudah mulai bagus," ucap Teco menambahkan.
Meskipun Ramdani absen, Teco masih memiliki beberapa nama lainnya untuk menggantikan pemain asal Tulehu, Maluku Tengah, tersebut.
Seperti Amarzukih, Muhammad Hargianto, Sutanto Tan, dan Fitra Ridwan, yang akan menemani Sandi Darman Sute serta Rohit Chand di lini tengah. 
"Kami masih memiliki beberapa pemain yang dipersiapkan untuk laga besok, siapa pemain itu saya tidak bisa bicarakan di sini," ucap Teco.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.