Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lima Pemain Borneo FC U-19 Dipromosikan ke Tim Senior Musim Depan

By Stefanus Aranditio - Kamis, 7 Desember 2017 | 10:57 WIB
Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago saat mendampingi timnya yang dijamu Arema FC pada laga Liga 1 musim 2017 di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, 5 Mei 2017.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago saat mendampingi timnya yang dijamu Arema FC pada laga Liga 1 musim 2017 di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, 5 Mei 2017.

Setelah melakukan beberapa tahapan seleksi, Barito Putera akhirnya memutuskan beberapa pemain U-12 yang promosi ke tim senior.

Tim pelatih Barito Putera yang dipimpin oleh Jacksen F Tiago akhirnya menggumumkan pemain Barito U-19 yang dipromosikan bergabung skuat senior.

Jacksen F Tiago merasa senang melihat perkembangan pemain muda yang dimiliki Barito Putera.

"Saya sangat senang dengan perkembangan yang terus diperlihatkan oleh mereka."

"Hasil evaluasi kami sangat memuaskan, baik dari aspek teknik, kepribadian dan lain sebagainya," ujar pelatih asal Brasil ini.

(Baca Juga: Selain Makan Konate, Harga Transfer Dua Pemain Asing Sriwijaya Sangat Mengejutkan)

Setelah melakukan seleksi kurang lebih dua minggu, tim pelatih memutuskan untuk mempromosikan lima pemain Barito Putera U-19 ke skuat seniornya musim depan.

Kelima pemain tersebut adalah Donanda (striker), M Rafi Syarahil (gelandang serang), Ferizal (sayap kiri), Nico (bek tengah) dan Griya Adrean (bek tengah).

"Lima orang ini memiliki potensi. Mereka masing-masing punya sesuatu yang menarik perhatian kami."

"Jadi patut dicoba dan perlu diberi kesempatan bergabung tim senior untuk mendapatkan kematangan," ujar Jacksen F Tiago.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X