Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Buat Surat Terbuka soal Gagalnya Transfer Andik Vermansah, Ini Isinya

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 22 Januari 2018 | 13:30 WIB
Gelandang timnas Indonesia Andik Vermansah dikepung pemain Timnas Suriha U-23 dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kab. Bekasi, pada Sabtu (18/11/2017)
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia Andik Vermansah dikepung pemain Timnas Suriha U-23 dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kab. Bekasi, pada Sabtu (18/11/2017)

Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda, memastikan pihaknya tidak akan meneruskan komunikasi dengan Andik Vermansah untuk bergabung dengan timnya.

Hal itu disampaikan Azrul dengan menuliskan surat terbuka yang diperuntukkan kepada semua suporter Persebaya, Senin (22/1/2018).

Dalam surat terbuka itu, Azrul menyampaikan bahwa ia sudah berusaha keras untuk mengajak Andik bergabung dengan Persebaya.

Andik pun memberikan jawaban dan menyebutkan angka nominal apabila Persebaya ingin mendatangkannya.

Azrul memahami, keiinginan Andik merupakan sikap profesional dari sebuah tim sepak bola.

Akhirnya, Azrul meminta kepada Andik untuk duduk bersama manajer dan pelatih Persebaya membahas semuanya.

Sayangnya ada pertemuan yang sudah disepakati tetapi Andik tidak hadir dengan beberapa alasan.

Walhasil pihak Persebaya memutuskan untuk tidak lagi berharap kepada mantan pemain Selangor FA itu untuk bergabung dengan tim asuhan Alfredo Vera.

Berikut surat terbuka Persebaya yang dikutip dari laman resminya.

Kepada semua pihak yang mencintai Persebaya.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.