Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ivan Carlos Dipinjamkan Persija Jakarta ke PSIS Semarang

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 28 Mei 2018 | 11:53 WIB
Pemain Persija Jakarta, Ivan Carlos, dan rekan-rekannya merayakan kemenangan tim di final Piala Presiden 2018 atas Bali United di Stadion Utama GBK pada Sabtu (17/2/2018).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pemain Persija Jakarta, Ivan Carlos, dan rekan-rekannya merayakan kemenangan tim di final Piala Presiden 2018 atas Bali United di Stadion Utama GBK pada Sabtu (17/2/2018).

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, membenarkan ia meminjamkan salah satu pemain asingnya, Ivan Carlos, ke salah satu klub Liga 1 2018. 

Kata Gede, kemungkinan besar Ivan akan bergabung dengan klub asal Jawa Tengah, PSIS Semarang.

Peminjaman Ivan ke PSIS masih tahap pembicaraan.

Ivan sendiri juga sudah rela untuk dipinjamkan ke klub lain di Indonesia.


Direktur Utama Persija, Gede Widiade, berbicara kepada media usai menyaksikan laga babak perempat final Piala Presiden 2018, melawan Mitra Kukar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Penyerang asal Brasil itu dipinjamkan agar cedera metatarsalnya atau telapak kakinya segera pulih.

Sebelumnya, manajemen Persija sudah bertanggung jawab untuk menyembuhkan cederanya itu sampai saat ini.

"Kami masih melakukan pembicaraan yang mendalam dengan PSIS Semarang," kata Gede kepada BolaSport.com.

"Ini kami pinjamkan agar recovery cederanya segera tuntas," ucap pengusaha asal Surabaya tersebut menambahkan.


Pemain Persija Jakarta, Ivan Carlos, harus menggunakan kursi roda di Hotel Aston Solo akibat cedera usai laga kontra Mitra Kukar, Minggu (4/2/2018).(FABIANUS RIYAN ADHITAMA/BOLASPORT.COM)


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.