Dua pemain Selangor FA, Evan Dimas dan Ilham Udin Armaiyn, tak akan kembali ke Malaysia setelah menyelesaikan laga uji coba antara Timnas Indonesia melawan Islandia.
Ilham Udin Armaiyn dan Evan Dimas akan tetap berada di Indonesia.
Pasalnya, eks pemain Timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Indra Sjafri ini mendapat panggilan Luis Milla untuk menjalani pemusatan latihan (TC) bersama Timnas U-23 Indonesia.
Menurut kabar, kedua pemain yang baru saja bergabung bersama klub Malaysia, Selangor FA, akan tetap bersama tim Garuda Muda hingga 21 Januari 2018.
Hal ini disampaikan langsung oleh Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti.
"Evan dan Ilham akan tinggal di sini hingga sesi pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia selesai," kata Bima Sakti.
(Baca Juga: Pernah Hadapi Tim Asuhan Luis Milla, Begini Cerita Marko Simic)
"Mereka akan tetap bersama timnas hingga 21 Januari 2018," ujarnya.
Sesi pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia ini diproyeksikan demi mempersiapkan skuat timnas yang akan berlaga di gelaran Asian Games 2018 mendatang.
Kali ini, TC digelar di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Senin (15/1/2018) siang WIB.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar