Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media AS Sebut Timnas Indonesia Disadarkan soal Kesenjangan Level Usai Dibantai Jepang

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 16 November 2024 | 11:29 WIB
Skuad Timnas Indonesia yang berlaga di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
X.COM/TIMNASINDONESIA
Skuad Timnas Indonesia yang berlaga di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia harus mengakui ketangguhan Timnas Jepang pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam WIB, Skuad Garuda takluk 0-4.

Gol bunuh diri Justin Hubner 10 menit sebelum jeda turun minum membawa Jepang unggul.

Gol dari Takumi Minamino, Hidemasa Morita dan Yukinari Sugawara melengkapi kemenangan Tim Samurai Biru.

Baca Juga: Media Vietnam Prediksi Shin Tae-yong Bakal Dipecat Andai Timnas Indonesia Kalah Lagi Saat Hadapi Arab Saudi

Hasil ini membuat Jepang semakin kokoh di puncak klasemen Grup C dengan memperoleh 13 poin.

Mereka unggul tujuh poin dari Australia , Arab Saudi, dan Cina yang semuanya memperoleh enam poin.

Bahrain memperoleh lima poin dan Indonesia berada di posisi terbawah dengan tiga poin.

Dua tim teratas dari tiga grup akan otomatis melaju ke putaran final Piala Dunia 2026.

Sedangkan tim posisi ketiga dan keempat dar setiap grup akan melaju ke putaran keempat.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : ESPN.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X