Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Indra Sjafri Doakan Timnas U-16 Indonesia Menang Lawan Iran

By BolaSport - Jumat, 21 September 2018 | 15:24 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri saat diwawancarai selepas pertandingan uji coba melawan Persibara Banjarnegara di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sabtu (8/9/2018).
NUNGKI NUGROHO/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri saat diwawancarai selepas pertandingan uji coba melawan Persibara Banjarnegara di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sabtu (8/9/2018).

Perjuangan Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018 akan dimulai hari ini, Jumat (21/9/2018).

Skuat asuhan Fakhri Husaini itu akan menghadapi Iran pada laga pertama Grup C di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (21/9/2018).

Jelang pertandingan yang digelar pukul 15.30 WIB, pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, memberikan sebuah pesan kepada Garuda Asia.

Mantan pelatih Bali United itu memberikan dukungan penuh agar Timnas U-16 Indonesia bisa memberikan yang terbaik di Piala Asia U-16 2018.

(Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U-16 Indonesia Vs Iran)

Kata Indra Sjafri, tim asuhan Fakhri Husaini itu jangan mudah untuk menyerah pada setiap pertandingan.

"Saya mendoakan terbaik untuk Timnas U-16 Indonesia," kata Indra Sjafri saat ditemui awak media termasuk SuperBall.id dan BolaSport.com di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/9/2018).

Lebih lanjut Indra Sjafri mengatakan bahwa timnas U-16 Indonesia jangan mudah untuk putus asa.

Sebab, masih ada keberhasilan yang nantinya mereka dapat di masa mendatang.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X