Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Thailand, Indra Sjafri Minta Timnas U-19 Indonesia Percaya Diri

By Segaf Abdullah - Jumat, 15 September 2017 | 08:36 WIB
Suasana latihan timnas U-19 Indonesia sesi sore di Hotel Olympic, Yangon, Myanmar, Kamis (14/9/2017).
FERRIL DENNYS SITORUS/BOLASPORT.COM
Suasana latihan timnas U-19 Indonesia sesi sore di Hotel Olympic, Yangon, Myanmar, Kamis (14/9/2017).

Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, buka suara menyoal hal yang selalu ditekankan untuk Rachmat Irianto dkk.

Pada laga semifinal Piala AFF U-18 2017, Timnas U-19 Indonesia bakal bersua Thailand di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, Jumat (15/9/2017) sore WIB.

"Untuk laga besok, kami harus siap secara taktik, fisik dan kebugaran, serta mental," ucap Indra pada Kamis (14/9/2017).

"Soal mental, saya selalu tekankan kepada anak-anak agar selalu percaya diri, fokus, dan optimistis," kata juru strategi berusia 54 tahun itu.

Indonesia lolos ke semifinal sebagai juara grup B dengan sembilan poin dan unggul produktivitas gol ketimbang Myanmar.

Pada laga semifinal kedua, Myanmar bakal menghadapi Malaysia di stadion yang sama pada pukul 18.30 WIB.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X