Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Indra Sjafri Sebut Level Sepak Bola Indonesia Tak Jauh dari Jepang

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 29 Oktober 2018 | 15:22 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri saat diwawancarai selepas pertandingan uji coba melawan Persibara Banjarnegara di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sabtu (8/9/2018).
NUNGKI NUGROHO/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri saat diwawancarai selepas pertandingan uji coba melawan Persibara Banjarnegara di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sabtu (8/9/2018).

Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri, mengatakan bahwa kualitas level sepak bola Tanah Air tidak jauh berbeda dengan Jepang. 

Itu dikatakan Indra Sjafri pasca timnas U-19 Indonesia kalah 0-2 dari timnas U-19 Jepang pada babak delapan besar Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (28/10/2018).

Dalam laga itu, timnas U-19 Indonesia memang meladeni permainan dari timnas U-19 Jepang.

Meskipun mengakui kekalahan, Indra Sjafri tetap menegaskan bahwa sepak bola Indonesia sudah mengalami perubahan ke ara positif.

"Sepak bola tentu ada kalah dan menang, tapi saya yakin level sepak bola Indonesia dengan Jepang dan negara-negara lain sudah kompetitif," kata Indra Sjafri.

Baca Juga: 

Lebih lanjut Indra Sjafri mengatakan bahwa timnas U-19 Jepang sempat kesulitan untuk meladeni permainan timnas U-19 Indonesia.

Bahkan, timnas U-19 Jepang harus melepaskan tendangan jarak jauh untuk bisa mencetak gol ke gawang timnas U-19 Indonesia di babak pertama.

Sementara pada babak kedua, gol timnas U-19 Jepang tercipta lewat serangan balik cepat.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.