Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kabar kurang menyenangkan harus diterima oleh PS TNI usai laga pekan ke-29 Liga 1 melawan Arema FC, Sabtu (14/10/2017) malam.
Pemain belakang mereka Agil Munawar dilaporkan mengalami cedera pada bagian matanya.
Agil tampil sebagai pemain inti pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan.
Bermain di posisi bek kanan, Agil mampu bermain sangat bagus, berulang kali areanya digempur oleh pemain Arema, tapi ia bertahan dengan solid.
Namun, pada menit-menit akhir babak kedua, Agil harus menepi karena harus menjalani perawatan medis.
Pemain jebolan Diklat Persib Bandung ini mengalami cedera usai terlibat perebutan bola dengan Arthur Cunha da Rocha.
Rupanya, kondisi cedera Agil cukup parah, usai laga ia langsung dilarikan ke Rumah Sakit Lavalette, Kota Malang, oleh tim medis PS TNI.
Di sana, Agil mendapatkan perawatan pertama pada bagian mata kirinya yang cedera.
“Agil sudah mendapatkan perawatan pertama di rumah sakit,” ucap fisioterapis PS TNI, Erwin Ariffudin.
Menurur Erwin, Agil kemudian diputuskan untuk langsung dibawa ke Jakarta agar bisa mendapat perawatan yang lebih intensif.