Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iwan Setiawan Ungkap Rahasia soal Choirul Huda

By Suci Rahayu - Kamis, 19 Oktober 2017 | 14:13 WIB
Pelatih Borneo FC Iwan Setiawan memantau jalannya pertandingan antara timnya melawan Bhayangkara FC di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (20/9/2017) (SUPERBALL.ID/ FERI SETIAWAN )

 Pelatih Borneo FC, Iwan Setiawan, mengenang sosok Choirul Huda jelang pertemuan lawan Persela Lamongan di pekan ke-30 Liga 1, Kamis (19/10/2017) di Stadion Segiri Samarinda.

Iwan mengaku punya pengalaman bagus dengan Huda.

Iwan pernah melatih Persela pada tahun 2015 yang lalu. Selama periode tersebut, Iwan banyak bercengkerama dengan Huda sebagai kapten Persela.

Tentu saja, banyak kesan positif yang diterima oleh Iwan dari sosok yang meninggal hari Minggu (15/10/2017) lalu.

“Huda ini bukan hanya pemain yang bagus secara teknis sepak bola, tapi juga baik sebagai manusia,” buka Iwan.

(Baca Juga: Dikabarkan Meninggal Dunia, Begini Kondisi Terbaru Kiper Arema FC Kurnia Meiga)

Iwan tidak memungkiri jika Huda memang pantas disebut seorang legenda di Persela, bahkan juga untuk sepak bola Indonesia.

Mantan pelatih Persebaya Surabaya ini menilai jika Huda layak untuk dijadikan panutan bagi para pemain muda.

Menurut Iwan, Huda setia dengan Persela bukan karena tidak ada klub yang meliriknya. Tapi, Huda setia kepada Persela.

Bagi Huda klub berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut sudah dia anggap sebagai bagian dari hidupnya.