Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arif Suyono memborong dua dari tiga gol Arema FC ke gawang Semen Padang di babak pertama Liga 1 pekan ke-33.
Pertandingan tersebut digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (4/11/2017) pukul 18.30 WIB.
Gol pertama Arif Suyono tercipta pada menit kesembilan lewat asis Johan Alfarizie.
Gol kedua Arema FC dipersembahkan Alfarizie pada menit ke-22 lewat asis Ahmad Bustomi.
Arif Suyono mencetak gol keduanya pada menit ke-29, lagi-lagi berkat asis Ahmad Bustomi.
Bagi Semen Padang, ketertinggalan 3-0 di babak pertama ini makin mendekatkan mereka ke mimpi buruk, yakni degradasi ke Liga 2.
Duel ini sangat penting bagi Hengky Ardiles dkk.
Pasalnya, Semen Padang saat ini masih berkubang di zona maut degradasi ke Liga 2.
Kabau Sirah, julukan Semen Padang, masih memiliki secercah harapan untuk keluar dari zona itu.
Syaratnya, Semen Padang harus menang di dua laga terakhirnya ini, termasuk kontra Arema FC.