Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Madura United dikabarkan berminat merekrut bek Arema FC Beny Wahyudi.
Menanggapi hal itu, manajemen Arema FC akhirnya angkat bicara.
Media Officer Arema FC, Sudarmaji menjelaskan bahwa apapun bisa saja terjadi pada bursa transfer kali ini.
Apalagi memang saat ini kompetisi sudah selesai.
"Siapapun boleh menjalin komunikasi dengan pemain Arema FC."
"Tetapi yang jelas hingga saat ini pemain masih terikat kontrak hingga Februari. Termasuk juga dengan Beny Wahyudi," katanya.
Sementara itu, Beny Wahyudi sendiri masih enggan membeberkan secara detail mengenai kebenaran informasi tersebut.
(Baca Juga: Arema FC Prioritaskan Rekrut Bek Lokal)
Ia kini masih menunggu panggilan dari manajemen untuk melakukan pembicaraan terkait masa depannya di Arema FC.
Pemain asal Turen itu justru berkelakar bahwa dirinya diincar tiga klub besar Eropa.