Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Timnas Indonesia Cedera Usai Membantai Brunei Darussalam

By Segaf Abdullah - Minggu, 3 Desember 2017 | 19:47 WIB
Skuat Timnas Indonesia usai berlaga melawan Timnas Guyana, Sabtu (25/11/2017) (FERISETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Tiga pemain timnas Indonesia harus berurusan dengan tim medis selepas laga kontra Brunei, Sabtu (2/12/2017) malam.

Ketiga pemain tersebut yakni Muhammad Hargianto, Evan Dimas, dan Septian David Maulana.

Hanya Evan Dimas yang terlihat sudah bugar dan bergabung dengan tim pada sesi latihan di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, Minggu (3/12/2017) siang WIB.

"Hargianto sedikit kambuh di lutut, sedangkan David nyeri pada engkel."

"Semoga pemulihan mereka bisa cepat," jelas Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, selepas latihan.

"Evan sempat sakit semalam. Sedangkan pemain lain oke," kata legenda sepak bola nasional itu.

(Baca Juga: Pemain Ini Bakal Jadi Saingan Evan Dimas dan Ilham Udin untuk Menembus Skuat Utama Selangor FA)

Pada laga kontra Brunei Darussalam, hujan deras memang terus mengguyur lapangan di Stadion Harapan Bangsa.

Selain aliran bola yang sulit diprediksi, kontur lapangan juga mempersulit pemain menentukan pijakan.

"Genangan air sangat menganggu. Pola permainan yang ingin kami terapkan menjadi tidak lancar."

"Skema yang disusun coach Luis Milla menjadi susah dijalankan," tutur Bima.

Pada laga kedua Aceh World Solidarity Games 2017, Timnas Indonesia bakal menghadapi Mongolia di Stadion Harapan Bangsa, Senin (3/12/2017).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P