Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selain Demerson, Bali United Juga Boyong dua Pemain Timnas U-19 Indonesia

By Yan Daulaka - Senin, 4 Desember 2017 | 17:23 WIB
Feby Eka Putra (kiri) dan Hanis Saghara (kanan) diapit Widodo Cahyono Putra. Kedua pemain eks timnas U-19 ini resmi bergabung di Bali United untuk Liga 1 musim 2018. (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Manajemen Bali United baru saja mengontrak beberapa pemain anyar untuk menjalani kompetisi Liga musim 2018.

perkenalan berlangsung, Senin (4/11/2017) siang di Denpasar.

Selain empat pemain baru yang direkrut dari Bali United U-19 juga dua pemain muda jebolan Timnas U-19 Indonesia asuhan Indra Sjafri.

Pelatih kepala Bali United, Widodo Cahyono Putro, mewakili manajemen dihadapan para awak media menyebut dua mantan penggawa timnas U-19 tersebut adalah Feby Eka Putra berposisi sebagai gelandang serang dan Hanis Saghara Putra yang berposisi sebagai penyerang.

Sedangkan satu pemain asing asal Brasil yakni Demerson Bruno Costa yang merupakan pemain belakang.

"Ketiganya diikat dengan durasi kontrak berbeda."

(Baca Juga: Sissoko Berlabuh ke Kasta Kedua Liga Meksiko)

"Kalau Feby dan Hanis diikat selama empat tahun, sedangkan Bruno satu tahun," ujar Widodo.

Soal perekrutan Feby dan Hanis, seperti yang menjadi komitmen awal Bali United yakni mengembangkan potensi-potensi muda di Indonesia.

"Saya sudah melihat kemampuan mereka berdua. Semoga cepat beradaptasi. Kuncinya adalah itu dan pastinya menunjukkan kualitas individu," terang Widodo.

Sedangkan, pertimbangan merekrut pemain belakang dikatakan Widodo karena memang posisi itu paling rawan selama ini.

Dengan bergabungnya Demerson, diharapkan lini belakang semakin kokoh.

(Baca Juga: Mitra Kukar Lepas Pemain Andalan ke Liga Thailand)

Apalagi tembok terakhir Serdadu Tridatu itu makin kuat dengan keberadaan bek asing lainnya Ahn Byung-keon.

"Demerson gaya bermainnya cocok dengan tipikal Bali United."

"Meskipun saya belum lihat secara langsung dan hanya lewat video, saya optimis dia bisa cepat beradaptasi," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P