Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Riko Simanjuntak menjadi salah satu pemain baru Persija Jakarta untuk kompetisi musim 2018.
Pemain yang musim 2017 memperkuat Semen Padang itu sudah mempersiapkan nomor punggung yang akan dikenakannya.
Di Semen Padang atau pun Persegres Gresik United, Riko Simanjuntak selalu menggunakan nomor punggung 20.
Namun untuk memakai nomor punggung 20 di Persija, tampaknya Riko tidak bisa mendapatkan itu.
Dikarenakan ada sosok pemain senior di Persija, Bambang Pamungkas yang identik dengan angka itu.
Apalagi, pria yang akrab disapa Bepe itu sudah identik dengan nomor punggung 20 baik di Persija ataupun timnas Indonesia.
Untuk itu, Riko mengubah nomor punggungnya dari 20 menjadi 25.
"Nanti saya akan mengenakan nomor punggung 25," kata Riko.
"Karena nomor tersebut merupakan umur saya ketika bergabung dengan Persija," ucap pemain kelahiran 26 Januari 1992 tersebut.