Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persebaya Surabaya akan menghadapi Madura United di laga pamungkas babak penyisihan grup C Piala Presiden 2018.
Laga bertajuk derbi Suramadu ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (28/1/2018) pukul 15.30 WIB.
Tuan rumah Persebaya Surabaya dituntut menang dalam laga ini.
Tiga poin menjadi harga mati bagi skuat Bajul Ijo jika ingin terus melaju ke babak perempat final.
Namun, kali ini yang dihadapi Irfan Jaya cs. adalah Madura United, pemuncak klasemen yang diisi banyak pemain tenar.
Nama-nama tersebut di antaranya Greg Nwokolo, Cristian Gonzales, Raphael Maitimo, Fabiano Beltrame, dan masih banyak lainnya.
Kendati demikian, pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, mengaku tidak terlalu memikirkan lawannya.
Pelatih asal Argentina itu menilai timnya juga tak kalah spesial dari Madura United.
"Saya tahu Madura United adalah tim yang bertabur bintang. Tapi, tim kami juga tidak kalah bagusnya," ucap Alfredo Vera seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim, Jumat (26/1/2018).
Alfredo bahkan berani mematok target kemenangan di laga pamungkas tersebut.
Untuk itu, ia akan mempersiapkan timnya sebaik mungkin untuk menghadapi Madura United di laga terakhir.
"Target saya tetap kemenangan. Itu penting jika kami ingin lolos ke babak selanjutnya," tandas Alfredo.