Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kepincut Nick van der Velden, Luis Milla Tanya Hal Ini ke Orang Nomor Satu di Bali United

By Gangga Basudewa - Senin, 5 Februari 2018 | 16:13 WIB
Nick Van der Velden saat latihan bersama Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (6/1/2108) (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Pengalaman membuat mentalitas VdV tak diragukan dalam menghadapi situasi apapun saat di lapangan.

"Kemenangan lawan Madura United atas kerja keras seluruh pemain, tim pelatih, ofisial, managemen dan suporter yang selalu mengawal kita," katanya.

Perjalanan Karier Nick van der Velden

Nick van der Velden bergabung dengan Bali United pada tahun 2017 lalu berstatus sebagai marquee player.

Kiprah Van der Velden di sepak bola Eropa khususnya Belanda memang tidak diragukan lagi.

Sosok yang sering disapa VdV itu memulai karier sepak bolanya dari Ajax Amsterdam.

(Baca Juga: Persija Jakarta Pakai Stadion Manahan untuk Hadapi PSMS Medan)

VdV adalah jebolan akademi dari klub penghasil pesepak bola kelas dunia asal Belanda.

Pemain yang kini berusia 36 tahun itu memulai petualangan sebagai pesepak bola profesionalnya di klub RKC Waalwick pada 2003 hingga tahun 2005.

Setelah dua tahun berada di tim yang bermarkas di Mandemakers Stadium VdV kemudian dipinjamkan ke FC Dordrecht pada Juli 2005.