Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain muda Persib Bandung, Puja Abdillah, berjanji akan berusaha memperbaiki kepercayaan dirinya yang masih kurang kala berlaga bersama klub berjuluk Maung Bandung itu.
Puja tampil tidak maksimal karena kurang percaya diri dalam laga uji coba Persib kontra Persijap Jepara pada Jumat (9/2/2018).
Mendekati waktu kick-off Liga 1 2018, Puja mengusahakan agar dirinya dapat mengatasi rasa grogi saat dipercaya oleh pelatih Persib, Mario Gomez masuk ke dalam skuad utama Persib.
"Insya Allah, diusahakan bisa memperbaiki kekurangan," ujar Puja Abdillah di Jalan Jendral Ahmad Yani, Bandung, Sabtu (10/2/2018) dikutip SuperBall.id dari Tribun Jabar.
(Baca juga: Rezaldi Mengaku Sempat Trauma Usai Cedera)
Puja mengutarakan bahwa ia akan melakukan perbaikan dalam waktu yang tersisa mengingat Liga 1 lebih penting dan lebih profesional.
Rasa percaya dirinya menciut bila pada pertandingan suasana stadion dan suporter lawan begitu hebat.
Sebaiknya, Puja semakin percaya diri saat pertandingan bila dirinya diberi kepercayaan untuk bermain oleh pelatih.
"Insya Allah bisa, kemarin juga percaya diri sudah mulai naik. Apalagi di Piala Presiden lumayan bermain banyak," lanjut Puja.
Dari tiga pertandingan yang diikuti Persib di Piala Presiden 2018, Puja bermain melawan Sriwijaya FC dan PSMS Medan.
Puja bahkan berkali-kali menyerang gawang PSMS Medan, namun usahanya tidak membuahkan hasil. (Fidya Alifa Puspafirdausi)