Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditahan Imbang PS Tira, Sriwijaya FC Tetap Waspadai Persib Bandung

By Gangga Basudewa - Kamis, 29 Maret 2018 | 09:12 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, saat mengawal timnya melawan Persebaya Surabaya pada babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur Rabu (28/02/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Selain itu, RD juga melihat jalannya pertandingan perdana Persib Bandung kontra PS Tira yang berlangsung tiga hari lalu itu.

Meski sempat tercuri angka di menit-menit terakhir, namun skuat yang dibesut Roberto Carlos Gomez itu berhasil mendominasi pertandingan sejak menit-menit awal.

Persib Bandung menampilkan permainan yang sangat spartan. Dia dominan sekali. Di babak pertama dia melawan PS Tira, itu yang harus kita lihat sebagai kelebihan mereka,” ungkapnya.

Apalagi diakui oleh pelatih yang pernah menukangi T-Team Malaysia itu, Persib masih memiliki sederet pemain handal yang memiliki kecepatan.

Sebut saja Supardi Nasir, Ezechiel hingga Febri Haryadi.

Untuk itu, ia telah menyiapkan racikan yang tepat bagi skuat yang ditukanginya saat ini agar bisa bermain dengan lebih apik lagi.

Memang diakuinya saat laga perdana bertandang ke Borneo FC lalu, anak asuhnya belum bermain lepas dan masih terlihat tegang.

“Karena kemarin terlihat sekali ga jalan di babak pertama. Kita banyak sekali membuat kesalahan dalam pergerakan, pemain ga lepas. Improvisasi ga jalan. Tapi babak kedua mereka sudah ketemu,” jelasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P