Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bentrok dengan Persela nanti menjadi kesempatan Djadjang untuk mengincar kemenangan perdana mereka.
"Kita sudah dua kali away tapi belum ada dapat poin. Artinya nanti akan kita usahakan untuk dapat poin dari Persela, walaupun nanti tidak berhasil tiga poin paling tidak satu poin lah," kata Djadjang, Rabu (25/4/2018).
Meraih poin penuh dari Persela memang bukan hal yang mudah.
Djadjang sudah mengamati gaya permainan Persela saat berduel dengan Bhayangkara FC.
Ada beberapa pemain muda dan pemain asing yang sudah menjadi sorotannya.
Secara tim, strategi yang diterapkan pelatih Persela, Aji Santoso, juga disebut Djadjang cukup bagus.
Namun PSMS tidak mau pulang dari laga tandang ini tanpa poin lagi.
Sebelumnya dari kandang Bali United dan PSIS Semarang, PSMS menelan kekalahan.
"Cara bermain mereka juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Mereka ini tim yang berbahaya juga. Kalau kami mau dapat poin kami harus kerja keras di sana," pungkas Djadjang..
Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Djanur Incar Kemenangan Tandang Perdana Saat PSMS Bersua Persela Lamongan, https://medan.tribunnews.com/2018/04/25/djanur-incar-kemenangan-tandang-perdana-saat-psms-bersua-persela-lamongan.
Penulis: Ilham Fazrir Harahap
Editor: Fahrizal Fahmi Daulay