Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelaran Liga 1 2018 telah memasuki pekan kedelapan, persaingan menuju puncak klasemen pun semakin sengit.
Pada pekan kedelapan, tersaji beberapa big match antara lain Persib Bandung vs Persipura Jayapura dan Persija Jakarta vs Madura United.
Kekalahan dari Persib Bandung membuat Persipura kehilangan pijakan di posisi puncak dan harus melorot ke posisi ketiga.
Posisi puncak diambil oleh Madura United yang mengandaskan Persija.
(Baca Juga: Dapat Apresiasi dari AFC, Nama Riko Simanjuntak Makin Dikenal di Asia)
Sementara Persija yang kalah dari Madura United harus berada di posisi ketujuh, satu setrip di bawah Persib.
Hingga pekan kedelapan Liga 1 2018, berbagai catatan ditorehkan oleh tim-tim kontestan.
Ada tim yang membuat catatan yang namun ada pula yang menorehkan tinta hitam.
Berikut SuperBall.id dan BolaSport.com telah merangkum catatan terbaik dan terburuk di Liga 1 2018 hingga seperempat musim:
Terbaik
1. Tim paling subur: Madura United, Barito Putera (16 gol).
2. Tim dengan penyerang paling tajam: Mitra Kukar - Fernando Rodriguez (9 gol).
3. Tim paling sedikit kebobolan: Perseru Serui (4 gol).
4. Tim dengan selisih gol terbaik: Madura United (6 gol).
5. Tim dengan kemenangan terbanyak: Madura United (5 laga).
6. Tim dengan kekalahan paling sedikit: Sriwijaya FC (1 laga).
Terburuk
1. Tim paling tumpul: Perseru Serui (3 gol).
2. Tim yang belum pernah catatkan cleansheet: Arema FC, Mitra Kukar.
3. Tim paling banyak kebobolan: PS Tira (18 gol).
4. Tim dengan selisih gol terburuk: PS Tira (-5 gol).
5. Tim yang paling banyak mengalami kekalahan: Arema FC, PSIS Semarang, PS Tira, Mitra Kukar (4 laga).
6. Tim dengan kemenangan paling sedikit: Arema FC (1 laga).