Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Perseru, PS Tira Tak Mau Remehkan Silvio Escobar

By Selasa, 22 Mei 2018 | 10:54 WIB
Skuat PS Tira saat bertandang ke markas PSIS Semarang di Stadion Madya, Magelang, Kamis (17/5/2018). (instagram.com/pstni_official)

SUPERBALL.ID – Striker Perseru Serui, Silvio Escobar Benitez, menjadi sosok yang diwaspadai PS Tira.

Pelatih Rudy Eka Priyambada tak meremehkan andalan Perseru Serui itu dalam laga Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (22/5/2018).

Escobar telah membuktikan ketajamannya dengan mengoleksi tiga gol musim ini.

Striker asal Paraguay ini pun menjadi top scorer klub.

(Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Terus Genjot Latihan Fisik)

“Kami harus mengantisipasi Escobar. Dia pemain yang perlu diwaspadai."

"Perseru mengandalkan serangan balik dan semua bola diarahkan ke Escobar,” kata Rudy kepada wartawan, termasuk SuperBall.id dan BolaSport.com.

Tampil di kandang sendiri, PS Tira kembali membidik tiga poin demi menjaga konsistensi hasil.

Manahati Lestusen sudah dua kali meraih kemenangan secara berturut-turut.

Terakhir, PS Tira mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-0.

(Baca Juga: Korea Selatan U-23 Jalani TC di Indonesia, Ini Misinya)

Torehan tersebut membawa tim milik Tentara Nasional Indonesia (TNI) ini bertengger di peringkat ketujuh klasemen sementara dengan torehan 13 poin.

“Meski demikian, saya memposisikan tim berada di bawah. Jadi, kami harus meraih kemenangan demi memperbaiki posisi,” tukas Rudy.

Perseru, yang berada di peringkat 16 dengan poin delapan baru saja memetik kekalahan 0-1 dari Barito Putra.

Meski berstatus tuan rumah, namun laga mereka digelar di Stadion Gajayana, Malang.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P