Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Senjata Andalan Akhirnya Dikeluarkan Indra Sjafri saat TC Timnas U-19 Indonesia

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Kamis, 24 Mei 2018 | 19:04 WIB
TC hari keenam Timnas U-19 Indonesia di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta, Kamis (28/5/2018). (DEODATUS KRESNA/BOLASPORT.COM)

Timnas U-19 Indonesia terus melakukan latihan demi memantapkan tim untuk mengikuti ajang Piala AFF U-18 dan Piala AFC U-19.

Pemusatan latihan hari keenam di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta, Kamis (24/5/2018), ini dipimpin oleh pelatih kepala Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri.

Ada yang unik saat Indra Sjafri memimpin latihan, yakni dengan meneriaki pemain yang melakukan kesalahan menggunakan toa atau pengeras suara.

(Baca Juga: Pesan Suportivitas Suporter PSM Makassar Usai Juku Eja Dibantai Persib Bandung)

"Aduh bukan kayak gitu. Kamu harus cari celah. Pasing gerak, pasing gerak."

"Jangan monoton di tempat," teriak juru taktik ini saat dipantau SuperBall.id dan BolaSport.com.

Memang pelatih asal Sumatra Barat ini dikenal dengan ketegasannya saat memimpin latihan.

Alat pengeras suara berwarna merah tersebut memang selalu menjadi senjata andalan Indra Sjafri untuk memberikan instruksi kepada Egy Maulana cs.

Para pemain juga terlihat segan dan memperbaiki kesalahan dengan baik.