Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Oleh karenanya, kini Agung yakin betul jika di akhir kompetisi nanti Mahesa Jenar mampu finis di papan tengah kompetisi paling bergengsi di Indonesia tersebut.
Apalagi ditambah dengan fakta di lapangan bahwa jarak antarkontestan di tangga klasemen tidak terlampau jauh.
"Kalau saya lihat, posisi memang masih di bawah, tapi dengan tim di atasnya poin kita sama. Artinya kami masih punya peluang untuk itu," ujarnya, menambahkan.
Tetapi ia mengingatkan jika setelah jeda Lebaran ini, target terbesar PSIS adalah harus mampu keluar terlebih dahulu dari zona merah.
"Kami masih harus bekerja keras untuk keluar dari zona degradasi," tutur Agung, mengakhiri.