Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk memberikan dukungan penuh kepada timnya saat berlaga di Asian Games 2018.
Ajang multievent terbesar se Asia itu akan dihelat pada Agustus 2018 di Indonesia.
Sebagai tuan rumah, PSSI dan pemerintah Indonesia menargetkan skuat Garuda Muda untuk finis di empat besar atau semifinal Asian Games 2018.
Kata Milla, target itu bisa saja tercapai andai para suporter Indonesia datang ke stadion saat tim Merah Putih bertanding.
"Saya bahagia melihat pertandingan kemarin melawan Timnas U-23 Korea Selatan, dimana suporter memberikan dukungan penuh kepada tim ini," kata Milla.
(Baca juga: Hasil Akhir Inggris Vs Panama - Hujan Gol, Tiga Singa Samai Belgia di Puncak Grup G)
"Penonton juga membuat kami lebih semangat melakukan pertandingan," ucap pelatih asal Spanyol tersebut.
Milla menambahkan, masyarakat Indonesia saat ini sudah mulai nyaman melihat timnasnya bertanding.
Meskipun belum mendapatkan prestasi dari segi kemenangan, ada perubahan permainan yang ditampilkan oleh Hansamu Yama dkk.
"Kami semua sadar bahwa penonton itu memiliki rasa bangga dengan kami dan mereka menjadi penyemangat kami," kata Milla.