Kadek Raditya: Timnas U-19 Indonesia Siap Tampil Habis-habisan Saat Hadapi Thailand

By Adif Setiyoko - Senin, 9 Juli 2018 | 15:31 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia melakukan Nusantara Clap usai laga melawan timnas U-19 Filipina di ajang Piala AFF U-19, Kamis, 5 Juli 2018. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

 Timnas U-19 Indonesia akan melakoni laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2018 dengan menghadapi Thailand.  

Kedua tim akan saling beradu kekuatan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (7/7/2018) pukul 19.00 WIB.

Laga ini punya nilai penting bagi keduanya.

Pasalnya, ini adalah duel penentuan soal status juara dan runner-up Grup A.

Untuk sementara ini, skuat Garuda Nusantara masih menjadi pemuncak klasemen Grup A dengan raihan 12 poin setelah menyapu bersih keempat laga yang dijalani.

(Baca juga: Jacksen F Tiago Bicara soal Hal-hal Negatif di Sepak Bola Indonesia)

Sementara Thailand menduduki peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi 10 poin hasil dari tiga kemenangan dan satu kali imbang.

Palang pintu Timnas U-19 Indonesia, Kadek Raditya, mengaku bahwa laga melawan Thailand tidak ada istilah bermain santai walau telah lolos ke semifinal.

Apalagi, ia yakini Thailand akan berjuang keras demi memburu poin demi asa lolos ke babak semifinal.