Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pekan ke-15 Liga 1 2018 sudah selesai digelar dan ditutup dengan laga PSMS Medan menjamu Persipura Jayapura pada Kamis (12/7/2018) malam.
Dalam laga tersebut, Persipura sukses merebut tiga poin di kandang PSMS.
PSMS pun harus menerima pil pahit karena menjadi juru kunci klasemen sementara.
(Baca Juga: Ini Kata Media Malaysia soal Insiden Pelemparan pada Skuat Harimau Malaya)
Sedangkan posisi pemuncak klasemen masih kokoh ditempati oleh tim asuhan Jacksen F. Tiago, yakni Barito Putera.
Meski cuma bermain imbang dengan Arema FC, namun perolehan poin yang sebelumnya terpaut tiga poin dari PSM Makassar masih belum bisa tergusur.
Empat laga pada pekan ini berakhir tanpa gol.
Salah satunya Persib Bandung, yang berakhir imbang 0-0 dengan tuan rumah Perseru Serui.
Sampai pada pekan ke-15 ini, ada dua klub yang masih kurang menyisakan satu laga, yakni Persib Bandung dan Persebaya Surabaya.
Tabungan satu pertandingan ini terjadi karena laga mereka harus ditunda akibat teror bom di Surabaya pada Mei lalu.
Klasemen sementara Go-Jek Liga 1 hingga pekan 15. __ #GoJekLiga1 #Liga1KitaSatu
A post shared by Go-Jek Liga 1 (@liga1match) on