Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Inilah Pemicu Kerusuhan dalam Laga PSIM Vs Kalteng Putra

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Sabtu, 21 Juli 2018 | 10:54 WIB
Kiper Kalteng Putra, Riki Pambudi memancing emosi suporter PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Kamis (19/7/2018) (instagram.com)

Laga pekan ke-9 Liga 2 2018 Wilayah Timur antara PSIM Yogyakarta menjamu Kalteng Putra di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Kamis (19/7/2018) berakhir rusuh.

Kerusuhan terjadi di akhir pertandingan.

Saat itu Pelatih Kalteng Putra, Kas Hartadi, masuk ke lapangan dan memprotes keputusan wasit.

(Baca Juga: Insiden Semburan Ludah, Ivan Carlos Kirim Pesan Pribadi Kepada Kiper Bali United)

Juru taktik asal Solo itu tidak terima akan keputusan wasit yang dianggap menjadi biang kekalahan timnya dari PSIM Yogyakarta dengan skor 0-2.

Protes keras itu pun kemudian memicu kemarahan suporter untuk melempar botol ke dalam lapangan.

Setelah itu para pemain PSIM Yogyakarta mencoba menenangkan para suporter.

Kemudian kiper Kalteng Putra, Riki Pambudi, justru berlari ke arah penonton dan terlihat melakukan provokasi.

(Baca Juga: VIDEO - Selebrasi 'Mancing' Ala Jonathan Bauman Diprediksi Bakal Jadi yang Terbaik di Liga 1 2018 Pekan ke-16)

Suporter pun semakin marah dan menunggu para pemain Kalteng Putra keluar stadion.