Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-16 Indonesia Punya 3 Keuntungan Versus Malaysia di Semifinal Piala AFF U-16 2018

By Ragil Darmawan - Selasa, 7 Agustus 2018 | 18:11 WIB
Kapten timnas U-16 Indonesia, David Maulana (kanan), merayakan gol ke gawang Filipina dalam laga Grup A Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Minggu (29/7/20180. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Timnas U-16 Indonesia kini tinggal melewati dua tim lagi untuk menggondol trofi Piala AFF U-16 2018.

Tim pertama yang harus dikalahkan adalah Timnas U-16 Malaysia di semifinal.

Semifinal akan digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, 9 Agustus 2018.

(Baca Juga: Indonesia dan Malaysia Bertemu di Semifinal, Ini Catatan Pertemuan Kedua Tim di Piala AFF U-16)

Setelah itu, David Maulana dkk harus menaklukkan lawan di final, Timnas U-16 Thailand atau Timnas U-16 Myanmar.

Timnas U-16 Indonesia belum pernah juara Piala AFF U-16.

Prestasi terbaiknya di ajang junior Asia Tenggara itu adalah runner-up Piala AFF U-16 2013.

Seberapa besar peluang pasukan Fakhri Husaini lolos ke final?

Timnas U-16 Indonesia seharusnya bisa melewati rintangan Malaysia di semifinal karena memiliki setidaknya tiga keuntungan.