SUPERBALL.ID - Tijjani Reijnders angkat bicara soal beda pilihan timnas yang dibela dengan sang adik, yakni Eliano Reijnders.
Baru-baru ini, pilihan karier internasional di dunia sepak bola antar kakak dan adik terjadi lagi.
Kali ini dua pemain yang lahir di Belanda seperti Tijjani Reijnders dan Eliano Reijnders memilih jalan berbeda soal karier internasionalnya.
Seperti diketahui, Tijjani sudah mantap berseragam Timnas Belanda.
Pemain berusia 26 tahun itu juga sudah mengemas 19 penampilan dan 3 gol untuk De Oranje.
Namun, pilihan berbeda diambil oleh Eliano yang merupakan sang adik kandung.
Eliano justru memilih untuk berseragam Timnas Indonesia.
Ia resmi menyandang status sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) pada awal Oktober lalu.
Sebagai informasi, kedua pemain itu memang memiliki keturunan Belanda-Indonesia.
Baca Juga: ASEAN Cup 2024 - Rival Terberat Timnas Indonesia Temui Kendala untuk Bawa Skuad Terbaik
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | FIFA |
Komentar